Cara Menggunakan Centrifuge di Laboratorium

Cara Menggunakan Centrifuge – Halo pembaca artikel alat laboratorium, pada artikel kali ini penulis akan membahas artikel pendek berjudul Cara Menggunakan Centrifuge. Secara sederhana, terdiri dari tahapan persiapan sampel, menyalakan alat dan memasukkan larutan. Untuk lebih jelasnya, yuk kita lanjut pembahasan pengertian cara menggunakan centrifuge.

alat alat centrifuge
alat alat centrifuge

Cara Kerja Centrifuge

Setelah mengetahui berbagai macam jenis centrifuge, kita akan mulai membahas cara menggunakan centrifuge. Cara menggunakan alat ini sebenarnya tidak terlalu rumit, hanya saja membutuhkan ketelitian yang tinggi, karena biasanya sampel yang digunakan adalah sampel yang sangat rentan akan kontaminasi dari luar, seperti darah, bakteri, virus hingga bahan patogen lainnya.

Tahapan cara menggunakan centrifuge ini cukup panjang lho sobat. Hal ini karena, saat menggunakan, kita tak hanya langsung memasukkan sampel tersebut ke dalam tube lalu dimasukkan ke dalam. Dalam prosesnya, ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan. Salah satu tahapan yang dilakukan ada penambahan media. Nah, dalam penambahan media ini harus dilakukan dalam lingkungan yang steril. Lingkungan kerja steril yang dimaksud disini adalah dengan menggunakan instrumen laboratorium bio safety cabinet (BSC). Untuk Bio Safety Cabinet akan dibahas pada artikel yang berbeda.

Tahapan Umum Penggunaan 

Ada beberapa tahapan umum yang perlu anda perhatikan sebelum menggunakan.

Preparasi Sampel

Pertama,  anda harus mempersiapkan sampel larutan yang akan dimurnikan atau dipisahkan dalam wadah yang sesuai (tabung atau microtube). Pada tahap ini, tube yang dipakai bisa berbeda-beda ukurannya, ada yang kecil maupun besar sesuai dengan jenis sampel dan banyaknya sampel itu sendiri. Berikut ilustrasi dari tube yang digunakan pada alat.

Menyalakan Alat

Kedua, menyalakan centrifuge dan tekan tombol open untuk membuka penutup centrifuge.

Memasukkan Larutan

Ketiga, masukan larutan sampel ke dalam setiap lubang pada rotor centrifuge.

Jangan lupa untuk memperhatikan letak dari sampel larutan yang akan disentrifugasi. Jika lubang pada rotor pada alat ini tidak terpakai seluruhnya, maka anda harus menyeimbangkan rotor dengan memasukkan sampel lain pada lubang rotor. Jika tidak ada sampel, bisa masukkan air.

Nah, jika proses penambahan dan pemindahan media sudah dilakukan, selanjutnya baru kita akan masuk ke poin lainnya.

Sebelum lanjut, jika diantara anda ingin mempelajari lebih lengkap mengenai centrifuge, bisa kunjungi artikel berikut ya ” Centrifuge – Pengertian, Fungsi, Jenis dan Cara Menggunakan“.

Cara Menggunakan Centrifuge di Laboratorium

laboran menggunakan ala centrifuge
laboran menggunakan ala centrifuge
  1. Pertama-tama, persiapkan tube terlebih dahulu. Selanjutnya masukkan sampel ke dalam tabung dengan volume yang sama. Jika sudah, jangan lupa letakkan tabung di dalam rotor dengan posisi yang berseberangan ya.
  2. Hal selanjutnya yang harus diperhatikan, usahakan permukaan kerja  harus rata dan kuat. Jangan mengoperasikan/menggunakan centrifuge pada permukaan yang tidak/miring ya. Karena akan mempengaruhi hasil dari pemisahan.
  3. Yang perlu diingat, selalu sisakan ¼ bagian pada tube, hal ini dilakukan agar proses pemutaran dapat berjalan sempurna.
  4. Selanjutnya, tutup penutup centrifuge sampai rapat. Untuk hal ini, pastikan untuk mengecek nya dua kali ya.
  5. Jika sudah, atur kecepatan dan waktu yang diinginkan. Kecepatan yang digunakan disini disebut Rpm. Apa itu Rpm? Rpm adalah singkatan dari Revolution Per Minute, atau kecepatan suatu alat tersebut bekerja dalam hitungan menit.
  6. Tekan start pada alat centrifuge , dan proses pemisahan pun akan berjalan.
  7. Tungu sesuai waktu yan telah ditemtukan. Jika alat sudah selesai bekerja, buka tutup alat secara perlahan, tunggu beberapa saat, kemudian ambil tube satu persatu.
  8. Terakhir, ambil tabung dari centrifuge. Pada tahap ini, hasil pemisahan sampel akan terbagi dua, yakni supernatan dan pellet.

Ditulis Oleh : DNA

Nah sobat, PT Andaru Analitika Sains sebagai salah satu distributor alat laboratorium juga menjual alat centrifuge tersebut lho, yang bisa digunakan pada berbagai macam penelitian, baik di kampus maupun di laboratorium. Seperti penelitian kimia, farmasi, biologi hingga kedokteran. Untuk informasi lebih lanjut anda bisa hubungi WhatsApp : +6287777277740 atau Tel : (0251) 7504679. Link alamat penulis sertakan di googlemaps.

Oke, sampai disini dulu pembahasan tentang cara menggunakan centrifuge ya. Pada artikel pendek selanjutnya penulis akan membahas tentang cara merawat centrifuge. Jika anda ingin membaca artikel versi lengkap, bisa menekan link berikut : water bath.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *