Cara Merawat Centrifuge di Laboratorium

Cara Merawat Centrifuge – Halo para pembaca artikel alat laboratorium.. Pada artikel kali ini penulis akan membahas artikel pendek yang berjudul cara merawat centrifuge. Cara merawat centrifuge yang bisa dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya ada mengatur tata letak, maintenance alat dan menjaga kebersihan alat. Nah, di artikel sebelumnya kita sudah membahas beberapa topik seputar centrifuge, seperti pengertian centrifuge, prinsip kerja centrifuge, cara menggunakan centrifuge dan fungsi centrifuge. Lalu, bagaimana cara merawat alat centrifuge yang baik dan benar? Yuk kita simak ulasannya berikut ini.

cara merawat alat centrifuge
cara merawat alat centrifuge

Cara Merawat Centrifuge

Tak hanya berlaku pada centrifuge, dalam menggunakan alat laboratorium tentu kita harus melakukan perawatan agar alat yang digunakan tetap berjalan sesuai fungsinya. Nah, kali ini penulis juga akan membagikan tips perawatan alat ini yang bisa anda terapkan jika sedang menggunakannya.

Sebelum lanjut ke pembahasan, jika diantara anda ada yang ingin mempelajari mengenai alat centrifuge lebih lengkap, bisa kunjungi artikel ini ya ” Centrifuge – Pengertian, Fungsi, Jenis dan Cara Menggunakan “.

Tata Letak Alat

Pertama yang harus diperhatikan adalah tata letak dari alat centrifuge. Tips nya, usahakan untuk tidak meletakkan alat terlalu dekat dengan tembok di belakangnya, karena ada ventilasi aliran udara yang dapat menghambat kerja dari alat tersebut.

Selanjutnya adalah dari penempatan sampel. Penempatan sampel harus dalam keadaan seimbang dan simetris ( balance ) hal ini untuk menjaga agar putaran tidak bergetar.

Tunggu, apa sih yang dimaksud dengan balance disini?

Balance (seimbang) yang dimaksud disini adalah, dalam memasukkan sampel ke dalam rotor, sampel tersebut harus memiliki bobot massa yang sama. Sebagai contoh, jika salah satu sampel yang akan dilakukan pemisahan adalah hasil ekstraksi bakteri, maka sampel lain yang hendak dilakukan pemisahan di rotor tersebut pun diusahakan harus hasil ekstraksi bakteri. Tak hanya itu, sampel yang dimasukkan ke dalam botol pun harus sesuai bobotnya. Bagaimana caranya?

Caranya, anda bisa menimbang sampel tersebut terlebih dahulu agar seimbang, bisa dengan timbangan analitik maupun digital.

Maintenance Alat Centrifuge

laboran menggunakan centrifuge
laboran menggunakan centrifuge

Untuk menjaga agar alat tetap berfungsi dengan baik, anda perlu untuk melakukan maintenance alat. Diantaranya gunakan selalu jenis centrifuge yang sesuai dengan kebutuhan. Selanjutnya, periksa bantalan alat, jangan sampai ada kotoran yang masuk ke dalam cairan ketika hendak melakukan proses pengendapan ya. Oh iya, perlu diingat. Ketika hendak memasukkan sampel ke dalam rotor, pastikan gunakan forcep agar tube terhindar dari kotoran yang ada pada tangan.

Kebersihan Alat 

Untuk membersihkan alat, usahakan bersihkan dengan lap bersih atau lap yang dibasahi air, kemudian dilap dengan kain kering setiap selesai kerja. Selanjutnya, bersihkan juga dinding bagian dalam dengan larutan antiseptik bila terjadi tumpahan di daerah sekitar centrifuge.

Ditulis Oleh : DNA

Nah sobat, PT Andaru Analitika Sains sebagai salah satu distributor alat laboratorium juga menjual alat centrifuge tersebut lho, yang bisa digunakan pada berbagai macam penelitian, baik di kampus maupun di laboratorium. Seperti penelitian kimia, farmasi, biologi hingga kedokteran. Untuk informasi lebih lanjut anda bisa hubungi WhatsApp : +6287777277740 atau Tel : (0251) 7504679. Link alamat penulis sertakan di googlemaps.

Oke, sampai disini dulu pembahasan tentang cara merawat centrifuge ya.  Jika anda ingin membaca artikel versi lengkap, bisa menekan link berikut : centrifuge.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *